Internet Banking BRI (Cara Daftar, Cek Saldo, Transfer, Cetak Transaksi)

Internet Banking BRI (Cara Daftar, Cek Saldo, Transfer, Cetak Transaksi) ~ Di artikel sebelumnya kita telah membahas tentang SMS Banking BRI Mulai dari cara daftar sampai transfer uang ke rekening. Kelebihan Internet Banking adalah kita bisa mencetak hasil transaksi baik itu debet maupun kredit beberapa transaksi terakhir termasuk melihat siapa pengirim uang transfer ke kita.
Internet Banking BRI (Cara Daftar, Cek Saldo, Transfer, Cetak Transaksi)
1. Cara Daftar Internet Banking BRI melalui ATM
Bagi para pengguna Tabungan BRI dan telah memiliki kartu ATM silahkan melakukan aktivasi internet banking melalui mesin ATM. Cara Aktivasi Internet Banking BRI :
  • Masukkan kartu dan PIN Anda untuk masuk ke menu utama.
  • Kemudian pilih "Transaksi Lain" --> "Registrasi" --> "Internet Banking".
  • Buat user ID yang Anda inginkan atau menggunakan user ID yang sudah disiapkan sebelumnya.
  • Setelah itu kita akan diminta membuat password, masukkan password lalu pilih "Benar" dan masukkan lagi password yang sama untuk konfirmasi lalu pilih "Benar".
  • Proses registrasi Internet Banking BRI telah selesai, jika berhasil maka akan keluar struk atau print out yang berisi user ID dan status internet banking BRI anda telah di aktifkan.
Jika registrasi Internet Banking BRI telah selesai selanjutnya adalah login ke website internet banking BRI di https://ib.bri.co.id untuk mengganti password dan ini wajib dilakukan. Pada halaman utama website internet banking BRI pilih "Login" lalu masukkan user ID dan password yang tadi dibuat, setelah itu Anda akan diberikan form untuk mengganti password. Silahkan ganti dengan password baru, ingat... password minimal 8 digit dan harus berisi angka dan huruf.

Sampai disini proses aktifasi internet banking BRI yang anda lakukan sudah berhasil, Sekarang Internet Banking BRI (Cara Daftar, Cek Saldo, Transfer, Cetak Transaksi) Anda bisa melihat informasi saldo dan riwayat transaksi sebanyak 5 transaksi terakhir. Namun, kita belum bisa melakukan transaksi mengirim uang karena Kita membutuhkan mToken agar bisa melakukannya.
2. Cara Mendapatkan mToken BRI
Bagaimana cara mendapatkan dan mengaktifkan mToken BRI? Pergilah ke kantor cabang BRI di kota dengan membawa foto copy KTP, buku tabungan rekening yang telah diaktifkan i-Bankingnya, dan nomor Hp yang akan didaftarkan [sekalian bawa Hpnya] sebagai penerima mToken

Nanti anda akan dikasih formulir pendaftaran mToken BRI untuk diisi dan serahkan foto copy KTP, buku tabungan, dan nomor Hp yang akan didaftarkan. Setelah diproses nomor Hp yang didaftarkan tadi akan menerima SMS mToken berisi nomor yang digunakan untuk aktifasi mToken

Cara Aktivasi mToken BRI. Setelah Anda mendapatkan mToken BRI tadi segera lakukan aktifasi mToken karena mToken memiliki batas waktu atau expired date [tertera di SMS mToken], caranya:
  • klik internet banking BRI di https://ib.bri.co.id dan login dengan user ID dan password sebelumnya
  • Pilih menu "mToken" --> "Aktifasi mToken".
  • Silahkan masukkan nomor aktifasi mToken yang tadi Anda terima melalui SMS dan aktifkan.
Sekarang mToken internet banking BRI Anda telah aktif dan kita telah bisa menggunakan internet banking BRI untuk berbagai transaksi seperti cek saldo atau transfer dengan tarif Rp 550 saat menerima SMS mToken dari iBanking BRI.
3. Cara Cek Saldo Via Internet Banking BRI
Bagi nasabah yang telah melakukan aktifasi Internet Banking BRI silahkan login ke website Internet Banking BRI di https://ib.bri.co.id/

Cara Cek Saldo Rekening BRI Melalui Internet Banking

Setelah berhasil login lihat navigasi yang berada di bagian atas halaman Internet Banking BRI klik “Informasi Rekening

Selanjutnya lihat menu yang ada di sisi sebelah kiri halaman Internet Banking BRI, klik “Saldo

Cara Melihat Transaksi terakhir dengan Internet Banking BRI. Sama seperti cara diatas dan klik “Mutasi Rekening” dan klik nomor rekening BRI yang ingin dilihat riwayat transaksi terakhirnya.

Cara Cetak Transaksi Terakhir iBanking BRI. Untuk melihat transaksi lengkap debet/kredit selama satu bulan terakhir klik “Cetak Rekening Koran” kemudian klik nomor rekening akan muncul semua catatan transaksi, nanti anda akan bisa melihat nama dan nomor rekening pengirim dan penerima saldo.
Cara Transfer Rekening Menggunakan Internet Banking BRI. Demikianlah Informasi tentang Internet Banking BRI. Semoga Bermamfaat.